Rambusa merupakan salah satu tanaman yang tumbuh liar,
buah tanaman ini mempunyai ukuran kecil yang khas dengan warna kuning terang
jika matang dan dibungkus oleh selaput seperti bulu atau jaring-jaring. Tanaman
ini mudah dijumpai pada daerah perdesaan karena pada umumnya rambusa tumbuh
liar di hutan, perkarangan rumah dan perkarangan yang berumput.
Buah rambusa mempunyai rasa asam dan manis yang begitu
menyegarkan, selain enak untuk dikonsumsi buah ini juga mempunyai kandungan
gizi yang melimpah sehingga sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
1. Menjaga
Kesehatan Tulang
Di dalam buah rambusa terdapat kandungan kalsium
tinggi yang berguna untuk menjaga kesehatan tulang, menyehatkan tulang, dan
berguna untuk menjaga kepadatan tulang sehingga dapat terhindar dari resiko
terkena osteoporosis.
2. Mencegah Anemia
Kandungan zat besi di dalamnya berguna untuk membantu
memproduksi sel-sel darah merah sehingga dapat mencegah dan mengatasi penyakit
anemia.
3. Mencegah Kanker
Zat antioksidan yang terdiri dari vitamin C, flavonoid
dan potassium mempunyai kemampuan untuk menangkal efek radikal bebas, seperti
pertumbuhan sel-sel kanker, merusak jaringan kulit dan lain sebagainya.
4. Mengontrol
Tekanan Darah
Kandungan fitronutrien di dalam buah ini sangat
bermanfaat untuk mengontrol tekanan darah agar tetap stabil.
5. Menjaga
Kesehatan Gusi dan Gigi
Selain berguna untuk menjaga kesehatan tulang,
kandungan kalsium di dalamnya juga berguna untuk menjaga kesehatan tulang dan
gigi.
6. Menyembuhkan
Gangguan Ginjal
Kandungan mineral di dalamnya mempunyai kemampuan
untuk membantu fungsi ginjal dalam proses ekskresi urine.
7. Mengurangi Rasa
Stres
Kandungan senyawa yang dimiliki mampu meningkatkan
hormon rasa senang serta dapat menstabilkan syaraf-syaraf pusat sehingga tubuh
dan otak menjadi rileks.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar